Jumat, 15 Januari 2016

Pantangan Bagi Pederita Penyakit Diabetes

Pantangan Bagi Pederita Penyakit Diabetes
Pantangan Bagi Pederita Penyakit Diabetes - Seorang penderita penyakit diabetes seharusnya selalu memperhatikan makanan yang di konsumsi setiap hati. Misalnya lebih memilih beras merah dari pada beras putih. Karena nasi putih adalah salah satu makanan pantangan bagi penderita penyakit diabetes.

Bagi penderita penyakit diabetes, seharusnya lebih selektif memilih makanan. Karena ada beberapa makanan yang boleh di konsumsi ada juga makanan pantangan yang sebaiknya dihindari. Dengan demikian diharapkan penderita dapat mengontrol gula darahnya agar terhindar dari keadaan paling buruk.

Apa Itu Diabetes?

Diabetes adalah suatu kelainan dalam metabolisme tubuh yang mengakibatkan kadar gula di dalam darah meningkat. Hal ini terjadi karena tubuh tidak memproduksi insulin atau sel-sel tubuh menjadi tidak peka dengan insulin. Padahal hormon insulin sangatlah penting bagi tubuh dalam mengontrol gula darah.

Gejala-gejala yang umum terjadi pada penderita penyakit diabetes adalah mudah lelah, sering buang air kecil, cepat lapar, cepat haus, kulit gatal, mulut kering dan penglihatan kabur. Pelatihan jasmani dan pengaturan asupan makanan adalah salah satu penanganan bagi penderita penyakit diabetes selain pemberian obat-obatan.

Pantangan Penderita Penyakit Diabetes Yang Harus Diperhatikan 

Bagi pasien penyakit diabetes makanan sangatlah berpengaruh dengan kondisi tubuh pasien. Inilah beberapa daftar makanan yang tidak boleh di konsumsi oleh penderita penyakit diabetes.
  • Karbohidrat
Karbohidrat sangatlah penting bagi tubuh sebagai asupan energi, namun bagi penderita penyakit diabetes makanan yang mengandung karbohidrat tertentu sangatlah dilarang karena tidak baik untuk kesehatan pasien. 

Karbohidrat dari nasi putih, kentang goreng, roti putih, dan sereal yang mengandung banyak gula namun sedikit gula sebaiknya di hindari oleh pasien diabetes karena dapat meningkatkan kadar gula darah.

Sebaliknya, sebagai alternatif pilihlah beras merah, biji-bijian utuh, roti, ubi jalar yang di panggang, dan makanan olahan dari jagung.
  • Protein
Pantangan selanjutnya adalah menghindari beberapa sumber protein seperti daging goreng, kulit unggas, ikan goreng, keju, dan tahu goreng. Penderita penyakit diabetes bisa mendapatkan protein dari beberapa makanan tertentu seperti daging dada ayam tanpa kulit, tahu kukus, daging rebus, ikan panggang, kacang-kacangan dan telur.
  • Produk Susu 
beberapa produk olahan susu sebaiknya di hindari penderita penyakit diabetes seperti susu full cream, yoghurt, es krim, dan keju. Namun, pasien diabetes pun masih bisa mengkonsumsi beberapa produk olahan susu seperti susu skim, keju, dan yoghurt  yang rendah lemak.
  • Minuman
Penderita penyakit diabetes sebaiknya menghindari  minuman kemasan rasa buah, jus buah yang dicampur gula dan buah kalengan yang sudah ditambah sirup gula. Selain buah yang mengandung gula pun sebaiknya dihindari. Sebagai pilihan alternatif pilih buah-buahan segar, jus buah asli tanpa campuran gula atau selai yang tidak mengandung gula.

Penderita penyakit diabetes juga sebagiknya menghindari minum teh manis, gula, krim, kopi, minuman bersoda, alkohol, minuman penambah stamina. Selain air putih, pasien diabetes masih bisa mengkonsumsi teh tanpa gula, coklat panas tanpa pemanis, kopi dengan susu rendah lemak dan tanpa pemanis.
  • Sayuran 
Hindari mengkonsumsi sayuran yang dicampur saus, mentega dan keju. Hindari juga sayuran kalengan yang sudah dicampur banyak garam. Bagi penderita penyakit darah tinggi hindari sayuran yang sudah dijadikan acar.

Bagaimana Jika Penderita Penyakit Diabetes Ngotot Mengkonsumsi Makanan Pantangan ?

Jika penderita penyakit diabetes tetap ngotot mengkonsumsi makanan yang menjadi pantangan, maka gula dalam darah akan mengalami kenaikan drastis. Akibat terburuknya adalah terjadinya komplikasi seperti meningkatnya resiko terserang penyakit kardiovaskular dan kerusakan pada beberapa syaraf. Penyakit yang dapat terjadi pada penderita penyakit diabetes biasanya serangan jantung, penyempitan pembuluh darah dan stroke

Demikian ulasan singkat mengenai Pantangan Bagi Penderita Penyakit Diabetes semoga dapat bermanfaat bagi kita semua dan semoga kita selalu diberi kesehatan.

0 komentar:

Posting Komentar